Berita Perencanaan|

Pada Rabu (26/7), Bappeda Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan Kick Off Meeting Jakarta International Days (JID) 2023. Kick Off Meeting ini bertujuan untuk menyelaraskan konsep dan pemahaman terkait event Jakarta Innovation Days kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi DKI Jakarta yang terlibat dalam acara ini. Rapat ini dibuka oleh Wakil Kepala Bappeda DKI Jakarta,
Tri Indrawan dan dipimpin oleh Kepala Pusat Riset dan Inovasi Daerah (PRIDa), Andhika Ajie.

Peserta yang hadir dalam Kick Off Meeting JID 2023 di antaranya, Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah; Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman; Badan Kesatuan Bangsa dan Politik; Biro Kesejahteraan Sosial; Dinas Lingkungan Hidup; Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia; Biro Umum; Dinas Bina Marga; Dinas Pariwisata; Dinas Pendidikan; Dinas Sumber Daya Air; Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan; Jakarta Smart City, serta perwakilan OPD lainnya. 

JID merupakan acara tahunan Bappeda Provinsi DKI Jakarta, di mana event ini diselenggarakan pertama kali pada 2022 lalu. Pada tahun ini, JID akan diselenggarakan pada bulan September 2023 dengan  mengusung tema “Urban Innovation for Sustainable Jakarta” yang merupakan penjabaran dari arah kebijakan Rencana Pembangunan Daerah (RPD) Tahun 2023-2026. Dalam hal ini, inovasi menjadi salah satu pendukung pemulihan dan transformasi Jakarta pasca pandemi, serta mewujudkan pembangunan Kota Jakarta yang berkelanjutan. Selain itu untuk menyemarakkan event ini, terdapat tagline khusus­­­­ yaitu, Inovasi Jakarta untuk Indonesia yang sejalan dengan visi “Sukses Jakarta untuk Indonesia”. 

Nantinya, akan ada sedikit perbedaan antara agenda JID 2023 dengan agenda JID tahun sebelumnya, di mana tahun ini terdapat pre event yang akan diselenggarakan di awal Agustus hingga awal September. Selain itu, ada beberapa agenda baru seperti, Jakarta Innovation Awards, Temu Inovasi hingga Innovation Discussion yang akan dilakukan oleh para Kepala Bappeda Kota/Kabupaten dan Provinsi di Indonesia.

 

Jakarta Innovation Days 2023 diarahkan bukan hanya menjadi event pada lingkup Provinsi, namun juga menjadi embrio inovasi untuk diterapkan di daerah lain di Indonesia hingga mencapai taraf internasional. Oleh karena itu, event ini akan melibatkan banyak pihak dari beberapa unsur seperti, Pemerintah Badan/Pelaku Usaha, Akademisi, Media, dan Masyarakat pemerintah, badan,/pelaku usaha, akdemisi, media, dan masyarakat secara luas.

Terakhir, Wakil Kepala Bappeda menyampaikan pesan agar JID 2023 bukan hanya sekedar menjadi pameran, namun dapat mendorong semangat anak-anak didik untuk terus berinovasi, baik di lingkup nasional maupun internasional.

Close Search Window